OLEH: ESTINIGSIH T.H, S.T, M.T

Merebaknya virus corona di segala penjuru dunia, membuat cairan Hand Sanitizer menjadi tidak asing lagi didengar di kalangan umum. Menjadi dikenal masyarakat luas mulai dari kalangan menengah ke atas hingga kalangan menengah ke bawah.

Saat ini Hand Sanitizer tak hanya dibutuhkan rumah sakit, namun juga diperlukanĀ mulai dari Mall, SPBU, Kantor Bank. Seluruhnya menyiapkan cairan Hand Sanitizer bagi pengunjung, tidaklah heran jika Hand Sanitizer banyak diburu, namanya menjadi melejit sehingga persediaan di pasaran sangat terbatas.

Kondisi seperti ini diperlukan panduan bagi masyarakat untuk dapat membuat Hand Sanitizer sendiri karena bahan baku dan cara pembuatannya yang masih asing di tengah masyarakat.

Hand sanitizer berbahan dasar alami, guna mencegah penyebaran dan untuk membunuh virus corona, maka sangat dianjurkan untuk sering mencuci tangan menggunakan sabun antiseptik dan Hand Sanitizer. Saat ini Hand Sanitizer mulai sulit ditemui di apotek-apotek ataupun toko alat kesehatan karena banyak yang membutuhkan, harganyapun terus melambung bertambah mahal dibanding sebelum penyebaran virus corona yang menyerang seluruh dunia termasuk Indonesia.

Dengan menggunakan bahan-bahan alami yang mudah didapat, Hand Sanitizer dapat dibuat sendiri sebagai contoh membuat Hand Sanitizer dari Daun Kemangi dan Lidah Buaya. Bahan-bahan terdiri daun kemangi dan tanaman lidah buaya. Alat yang digunakan pisau dapur, blender, dua buah gelas, saringan dan botol sesuai kebutuhan.

Cara Pembuatan, langkah pertama pisahkan lidah buaya antara kulit dan dagingnya, potong daging lidah buaya menjadi kecil-kecil, langkah kedua masukkan daun kemangi ke dalam blender ditambah air sedikit, blender hingga halus dan tuangkan ke dalam gelas pertama. Langkah ketiga masukkan daging lidah buaya yang sudah dipotong-potong ke dalam blender dan tambahlan sedikit air blender hingga halus dan tuangkan ke dalam gelas kedua. Langkah keempat campurkan kedua bahan tersebut ke dalam satu tempat dengan perbandingan sama banyaknya. Langkah kelima masukkan ke dalam botol yang sesuai dengan kebutuhan. Langkah keenam tempel label di botol yang telah disediakan dan catat tanggal pembuatannya. Langkah ketujuh, hand sanitizer bahan dasar kemangi dan lidah buaya siap digunakan.

Pembuatan hand Sanitizer dari daun sirih dan kulit manggis bahan baku daun sirih sendiri memiliki sifat antiseptik, sedangkan kulit manggis bersifat antioksidan, atau menggunakan kulit rambutan sebagai bahan pengganti kulit manggis. Ditambahkan minyak zaitun beberapa tetes untuk menjaga kelembaban kulit penggunanya. Bahan-bahan yang digunakan adalah daun sirih, kulit manggis/kulit rambutan dan minyak zaitun. Alat yang digunakan adalah anci, kompor gas, saringan, pisau dapur, dua buah gelas/mangkok, botol semprot/spray.

Cara pembuatan hand Sanitizer dari daun sirih dan kulit manggis adalah pisahkan kulit manggis/rambutan dari buahnya, dicuci bersih dan potong kecil-kecil lalu direbus (diambil ekstraknya), saring dan tuangkan di mangkok (larutan A), ambil bebrapa lembar daun sirih, dicuci lalu direbus, disaring dan tuang di mangkok lainnya (larutan B), campurkan larutan A dan larutan B dengan perbandingan sama,1 banding 1, tambahhkan beberapa tetes minyak zaitun, masukkan larutan tersebut ke dalam botol semprot (spray) ukuran sesuai kebutuhan, hand Sanitizer bahan dasar daun sirih dan kulit manggis siap digunakan.

Jadi, pembuatan hand sanitizer bisa juga dengan menggunakan bahan-bahan alami disekitar kita yang mudah didapat, tidak perlu lagi membeli bahan-bahan kimia.

https://rakyatmerdekanews.com/2020/06/02/membuat-han-sanitizer-dengan-bahan-dasar-alami-berikut-kiatnya/

237 Thoughts on “Membuat Han Sanitizer Dengan Bahan Dasar Alami, Berikut Kiatnya”

  • Useful information. Fortunate me I found your site
    by accident, and I’m stunned why this twist of fate did
    not happened in advance! I bookmarked it.

Comments are closed.